Kamis, 11 September 2008

Top Ten Comics Book Heroes (VCD) VII

Discovery Channel ; TOP 10 Comic Book Heroes
(VCD)
with Indonesia Subtitling

Production Manager : Julia Baldwin
Producer : Duncan Mc Alpine
Director : Richard Belfield
Producer : Fulcrum TV for Discovery Channel
Indonesian Licensee : Medialine Entertainment
Release Year : 2003


Judge Dredd (5)
Pada peringkat kelima, Judge Dredd; hakim fasis (menurut salah satu nara sumber) yang mengibaratkan dirinya sebagai hukum. “I am the law” adalah ungkapan dirinya yang menunjukkan siapa Judge Dredd. Judge Dredd mengatakan bahwa tiap kita memiliki kesalahan atau melanggar hukum, hanya beda tingkat kesalahan atau pelanggaran yang kita lakukan.

Pada VCD ini, informasi Judge Dredd ditampilkan dengan pengutamaan bahwa ia merupakan tokoh fantasi yang boleh jadi diharapkan untuk ada dalam realitas, semata-mata untuk menghakimi para penjahat. Judge Dredd, seiring dengan perjalanan waktu, dikabarkan telah memiliki sifat-sifat manusiawi, yang ditampilkan melalui beberapa cuplikan gambar dari komik Judge Dredd. Hakim fasis yang semena-mena, adalah Judge Dredd. Kalau tidak salah, Judge Dredd diciptakan di London, bukan Amerika sebagai “mainstream” komik super hero. Nara sumber untuk Judge Dredd di antara-nya Pat Mills (co-creator Judge Dredd), Matt Smith dan Kev Walker (Judge Dredd writers).

Saya terkejut dengan peringkat ini. Mungkin, karena saya bukan penggemar komik yang seutuhnya, sehingga tidak mencermati. Bagi saya komik super hero adalah DC dan Marvel, apabila ada Top Cow mungkin Witchblade atau Image Comic seperti SHI…(hiks; jadi malu…maklum pengetahuannya terbatas). Yang menarik, setelah mengetahui Judge Dredd, saya berharap ia hidup pada saat ini di Indonesia…mungkin kalau ia hidup Arthalyta Suryani akan ia kencani sebelum ia hukum, dan Urip Tri Gunawan akan ia letakkan berdampingan dengan Ryan, sebelum ia dieksekusi mati. Secara pribadi, saya berharap ada hakim seperti Judge Dredd di Indonesia…bagaimana dengan Anda…??? (bersambung) 300808

Tidak ada komentar: