Kamis, 11 September 2008

Top Ten Comics Book Heroes (VCD) VIII

Discovery Channel ; TOP 10 Comic Book Heroes
(VCD)
with Indonesia Subtitling

Production Manager : Julia Baldwin
Producer : Duncan Mc Alpine
Director : Richard Belfield
Producer : Fulcrum TV for Discovery Channel
Indonesian Licensee : Medialine Entertainment
Release Year : 2003

Superman (4)
Pada peringkat keempat, Clark Kent atau yang dikenal dengan Superman bertengger. Sejujurnya saya menduga Superman berada pada peringkat yang lebih baik lagi, seperti tiga besar, tapi ternyata perkiraan saya salah. Superman dianggap sebagai salah satu dari Super Hero yang memiliki silsilah keluarga yang sempurna. Ia memiliki bapak, ibu, hingga kakek nenek dari Planet Krypton, tempat ia berasal, dan di dunia manusia ia juga memiliki kedua orang tua yang lengkap.

Menurut nara sumber, Super Man, Wonder Woman, Supergirl, Wondergirl, tanpa harus orang mengetahui mereka, mungkin mereka mengenalinya, minimal secara bahasa (terutama untuk mereka yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu). Siapa pun ingin dianggap atau mungkin pernah berfantasi sebagai salah satu dari mereka. Tentu apabila diartikan kepada bahasa Indonesia, artinya secara umum, menjadi wanita atau pria yang – dalam batasan tertentu – di luar kebiasaan yang umum.

Superman diciptakan oleh Joe Siegel dan Schuster. Merupakan komik super hero pertama yang ada dan dikembangkan secara luas di Amerika. Rilis pertama kali pada Juni 1938, pada masa krisis ekonomi sedang melanda Amerika. Superman tidak hanya dianggap sebagai penghibur pada masa krisis, melainkan juga menampilkan “impian Amerika” bahwa mereka adalah individu-individu yang kuat. Kutipan menarik dari salah satu edisi Superman ditampilkan pada VCD ini…It was Krypton made me Superman…but it is the earth that makes me human!!!…. Sejatinya…saya berharap Superman ada pada peringkat pertama…bagaimana dengan Anda? (bersambung)310808

Tidak ada komentar: